Jayapura (ANTARA) - Polisi wanita (Polwan) Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah menggelar kegiatan Pi Ajar dalam rangka HUT Polwan ke-75 di Kampung Banti Distrik Tembagapura.
Kepala seksi (Kasie) Humas Polres Mimika Ipda Hempi Ona melalui keterangan diterima di Jayapura, Sabtu mengatakan kegiatan Pi Ajar merupakan aktivitas Polwan Polres Mimika mengunjungi Kampung Banti untuk mengajar anak-anak di kampung tersebut.
Kegiatan Pi Ajar meliputi belajar membaca, menulis dan berhitung bagi anak-anak usia sekolah dan pra sekolah. Pi Ajar merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap pendidikan anak-anak Papua.
Tujuannya kegiatan Pi Ajar yakni untuk mengisi waktu luang anak-anak dan memberikan pendidikan tambahan diluar jam sekolah juga menumbuhkan jiwa nasionalisme.
Dia menambahkan kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan dari Polwan Polres Mimika setelah sebelumnya melakukan kunjungan ke tempat-tempat ibadah.
"Juga ada kegiatan donor darah dan kini dilakukan kegiatan Pi Ajar, kemudian membagikan sembako bagi lima kepala suku yang berada di Kampung Banti," ujarnya lagi.
Ini momen besar untuk seluruh Polwan di Indonesia dan khusus personel Polres Mimika, karena itu digelar berbagai kegiatan.
Ipda Hempi mengatakan harapan bagi para Polwan khususnya di Polres Mimika di HUT ke-75, agar semakin kompak menjaga nama baik satuan dan menjadi pribadi yang berguna untuk negera Indonesia.
"Semoga Polwan Polres Mimika menjadi pribadi yang lebih taat dan amanah dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara serta menjaga nama Institusi, " ujarnya.
Dia menjelaskan turut hadir dalam kegiatan ini Kabag SDM Polres Mimika Kompol Yocbeth Mince Mayor, Kapolsek Mimika Baru Kompol Saidah Hobrouw, Kasubbag Dalpers Bag SDM Polres Mimika Iptu Fanny Silvia Sofian, dan beberapa personel Polwan Polres Mimika.
"Para Polwan yang ada di wilayah hukum Polres Mimika ikut terlibat dalam kegiatan jelang HUT Polwan ke-75," katanya lagi.
Berita Terkait
Kapolres Biak minta personel polwan jaga netralitas Pilkada 2024
Senin, 9 September 2024 14:11
Bhabinkamtibmas bersama Polwan Polres Yapen gelar Polisi Pi Ajar
Rabu, 20 Maret 2024 2:06
Polwan Polres Jayapura bimbing baca tulis mama OAP 53 tahun
Jumat, 1 Desember 2023 10:47
Polwan Polres Jayapura ajar baca tulis warga OAP tekan buta aksara
Jumat, 3 November 2023 17:19
Polres Jayapura lakukan gerakan baca tulis semua kalangan
Selasa, 24 Oktober 2023 12:58
Polwan ajar mama-anak Papua baca tulis mencegah buta aksara di Jayapura
Senin, 23 Oktober 2023 8:23
Polwan Polres Jayapura membagikan bunga ke pelanggar lalu lintas
Sabtu, 2 September 2023 13:39
Timkes Polres Jayawijaya gelar pengobatan gratis di Lapas Kelas IIB Wamena
Minggu, 20 Agustus 2023 16:35