Jayapura (ANTARA) - Prajurit Satgas Mobile Raider 300/Bjw(Braja Wijaya) dikerahkan membantu mengajari anak-anak sekolah dasar (SD) di Sinak, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, agar dapat lancar membaca, menulis dan berhitung.
Dansatgas Mobile Raider 300 Siliwangi, Letkol Inf Afri Swandi Ritonga dalam keterangan, Kamis mengatakan, di sela-sela tugas utama yakni menjaga keamanan dari gangguan KKB juga membantu warga termasuk mengajari anak-anak.
Diakuinya, kegiatan serupa tidak saja dilakukan prajurit Yonif 300/Bjw yang bertugas di Sinak tetapi juga di daerah lainnya seperti di Distrik Ilaga Utara dan Distrik Beoga.
Pos TNI digunakan sebagai tempat belajar bagi anak-anak dan untuk memudahkan mereka, telah disediakan tas yang berisi buku tulis dan pensil.
"Selain itu juga memberikan bantuan pakaian sekolah sehingga anak-anak diharapkan lebih rajin ke sekolah atau belajar bersama prajurit Yonif 300/Bjw," harap Letkol Inf Ritonga.
Kehadiran Satgas Mobile Raider 300 Siliwangi selain memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Kabupaten Puncak Papua terutama di Distrik Sinak, juga berupaya membantu warga di sekitarnya.
Salah satunya yaitu membantu mengajar anak-anak berbagai mata pelajaran, memberikan motivasi, dan menumbuhkan semangat belajar.
Berita Terkait
Satgas Yonif Para Raider 432 Kostrad bagikan bantuan sembako Natal
Sabtu, 26 Desember 2020 16:49
Pangdam Cenderawasih: tak ada anggota TNI AD yang terjangkit COVID-19
Selasa, 9 Juni 2020 18:53
Satgas Yonif Raider 509 berbagi bahan pokok ke warga Intan Jaya
Kamis, 18 Juli 2024 5:55
Satgas Yonif Raider 509 bagi peralatan sekolah untuk anak Papua
Selasa, 16 Juli 2024 14:42
Satgas Yonif 411/Pandawa Kostrad gagalkan pasokan senpi ke Nduga
Senin, 20 November 2023 12:38
Satgas Yonif Raider 300/Bjw bagikan baju anak-anak di Sinak
Selasa, 3 Oktober 2023 17:42
Satgas Yonif Raider 300/Bjw membagikan perlengkapan sekolah di Sinak
Selasa, 3 Oktober 2023 15:49
Satgas Yonif Raider 200/BN melayani kesehatan warga Kampung Kundikele
Jumat, 29 September 2023 15:01