Biak (ANTARA) - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Biak Numfor, Papua membantu pelayanan pembuatan website Kampung Ruar Distrik Biak Timur sebagai desa informasi pertama di daerah setempat.
"Pemerintah kampung Ruar dapat melaksanakan kewajiban transparansi kampung dengan memanfaatkan website kampung yang terintegrasi dengan aplikasi sistem informasi desa (SID) sebagai media keterbukaan informasi kampung," kata Kepala Dinas Kominfo Biak Numfor George Kbarek MT di Biak, Minggu.
Ia mengakui, dengan status desa informasi maka Kampung Ruar dalam berbagai pelaksanaan program pemerintah kampung termasuk publikasi terhadap rencana anggaran dana desa dalam APBK melalui internet.
Diakuinya, Kampung Ruar sebagai desa kampung informasi maka warganya dapat ikut mengawasi informasi program pembangunan kampung yang diumumkan melalui website resmi desa.
George berharap, desa informasi Ruar berhak mendapatkan akses informasi melalui sistem informasi kampung yang dikembangkan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota.
Diakuinya penetapan kampung informasi maka warganya bisa mendapatkan beragam informasi dari pemerintah desa serta mengawasi kegiatan penyelenggaraan pemerintahan kampung setempat.
Dengan kampung informasi Desa Ruar, lanjut dia, semua warganya mengawasi pelaksanaan pembangunan desa, pembinaan kemasyarakatan desa, dan pemberdayaan masyarakat desa.
George mengatakan setelah ditetapkan menjadi desa informasi Kampung Ruar maka pada 2023 telah mendapat penghargaan dari Ombudsman sebagai desa keterbukaan informasi.
"Diskominfo Biak Numfor terus mendorong agar ke depan ada lagi kampung informasi di Kabupaten Biak Numfor," katanya.
Berdasarkan program Pemkab Biak Numfor melalui Dinas Pariwisata, pada 2023 Kampung Ruar telah dijadikan destinasi wisata mangrove.
Berita Terkait
Taman Burung-Anggrek Ruar Biak tempat wisata belajar alam lingkungan
Sabtu, 4 Mei 2024 18:30
Objek wisata Taman Mangrove Ruar destinasi pilihan liburan Lebaran
Sabtu, 13 April 2024 2:24
Objek Wisata Mangrove Ruar jadi destinasi unggulan Biak
Selasa, 23 Januari 2024 18:25
Diskominfo: Kampung Ruar Biak ditetapkan Desa Keterbukaan Informasi 2023
Kamis, 4 Januari 2024 13:34
Pemkab Biak siapkan Ekowisata Mangrove Ruar meriahkan STC 2023
Rabu, 25 Oktober 2023 14:58
KI Pusat: Kampung Ruar di Biak masuk nominasi 10 besar desa transparan
Jumat, 13 Oktober 2023 18:57
Taman bakau Ruar jadi tujuan wisata alam di Biak Numfor
Sabtu, 16 November 2019 17:21
Pemkab Biak alokasi dana otsus program siswa unggul Papua
Senin, 18 November 2024 21:52