Jayapura (ANTARA) - Kapolres Jayapura Kota Kombes Victor Mackbon mengatakan memperketat pengawasan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi di wilayah setempat hal ini dilakukan agar penyaluran bisa lebih tepat sasaran dan sesuai dengan peruntukannya.
“Kami sangat mendukung penuh program subsidi tepat pertalite berbasis QR Code dilaksanakan di Papua, namun pengawasan dilakukan secara ketat agar tepat sasaran ,” katanya di Jayapura, Senin.
Menurut Victor, dengan adanya program tersebut dapat melindungi masyarakat yang berhak mendapat produk BBM bersubsidi.
“Kami dari Kepolisian Resor Kota Jayapura mendukung penuh program tersebut karena ini untuk masyarakat oleh karena itu pengawasan ketat akan terus dilakukan,” ujarnya.
Dia menjelaskan pihaknya juga mengajak masyarakat untuk segera mendaftarkan kendaraan agar penyaluran BBM subsidi bisa tepat sasaran dan mewujudkan masyarakat Kota Jayapura yang semakin sejahtera
“Mari warga Kota Jayapura dan seluruh warga Provinsi Papua untuk segera mendaftarkan kendaraan atau daftar secara langsung ke SPBU agar meminimalisir terjadinya penyala gunaan,” katanya lagi.
Sementara itu, Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Papua Maluku Edi Mangun mengatakan pihaknya kembali melanjutkan perluasan proses pendataan transaksi pengguna BBM bersubsidi jenis Pertalite berbasis QR Code di wilayah Papua hal ini bertujuan untuk memastikan penyaluran BBM bersubsidi agar tepat sasaran.
“Program Subsidi Tepat ini kami perluas lagi dengan tujuan melanjutkan penyaluran BBM subsidi yang lebih tepat sasaran,” katanya.
Menurut Edi, pihaknya memastikan bahwa program subsidi tepat pertalite ini akan menyelaraskan tujuan agar subsidi yang diamanatkan pemerintah dapat tepat sasaran dan tepat kuota.
“Kami akan terus meningkatkan koordinasi bersama stakeholder lainnya salah satunya dengan pihak kepolisian agar penyaluran BBM subsidi dapat lebih baik di Tanah Papua, “ ujarnya.