Sentani (ANTARA) - Pemerintah Distrik Depapre menyebutkan dana otonomi khusus Papua (Otsus) 2024 sebesar Rp1 miliar diperuntukkan bagi program stunting atau pertumbuhan lambat dan pemberdayaan kesejahteraan masyarakat orang asli Papua (OAP).
Kepala Distrik Depapre Dolat Abisay di Sentani, Minggu mengatakan Rp15 juta dari dana Otsus digunakan untuk mendukung program stunting.
“Kami berharap masyarakat delapan kampung bisa terhindari dari stunting dengan pemberian makanan tambahan kepada posyandu,” katanya.
Menurut Abisay, selain dukungan terhadap program stunting pihaknya juga membangun infrastruktur pendukung sektor pariwisata dan pengembangan ekonomi masyarakat.
“Distrik Depapre potensi wisatanya sangat luar biasa sehingga pembuatan infrastruktur pendukung sangat diperlukan dalam meningkatkan jumlah wisatawan,” ujarnya.
Dia menjelaskan dukungan pariwisata diantaranya pembuatan tempat mandi cuci kaku (MCK) dan gazebo di titik-titik objek wisata.
“Kami berharap pengunjung yang datang menikmati keindahan pantai maupun hutan di Depapre merasa nyaman sehingga masyarakat setempat memperoleh manfaatnya,” katanya.
Dia mengharapkan dukungan masyarakat untuk terus menciptakan kondisi keamanan yang kondusif sehingga pengunjung wisatawan akan terus berdatangan di menikmati objek wisata di Distrik Depapre.
“Kami sudah membantu membuatkan infrastruktur sederhana seperti MCK dan gazebo, sekarang masyarakat yang harus menjaga salah satunya keamanan supaya orang dari luar akan berani datang ke sini,” ujarnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Distrik Depapre sebut dana Otsus 2024 Rp1 miliar fokus stunting
Berita Terkait
Balai Bahasa Papua perkuat bahasa ibu di festival budaya
Rabu, 20 November 2024 18:31
Wamendagri Ribka Haluk canangkan makan bergizi siswa SD Dobonsolo Sentani
Rabu, 20 November 2024 13:15
BPBD Jayapura ingatkan warga tingkatkan kewaspadaan di saat cuaca ekstrem
Selasa, 19 November 2024 19:43
Sanggar Reymay-Universitas Ottow Geissler kolaborasi menjaga seni noken
Selasa, 19 November 2024 13:45
Pemkab Jayapura dorong Kampung Yadauw Kaureh lokasi transmigrasi lokal
Senin, 18 November 2024 11:20
SD Dobonsolo Sentani contoh program Makanan Bergizi Gratis Papua
Senin, 18 November 2024 11:19
Tokoh adat harap kondisi di Papua tetap damai hingga pemungutan suara
Minggu, 17 November 2024 12:06
Sertifikat tanah adat tunjukkan negara hadir di Papua
Minggu, 17 November 2024 9:37