Jayapura (Antaranews Papua) - PT Pegadaian (Persero) Area Jayapura segera menggelar bazar emas (gold sale) di Saga Mall, Kota Jayapura, Papua, pada 3-5 Agustus 2018, untuk mengajak masyarakat berinvestasi emas yang terbukti aman dan menguntungkan.
"Kegiatan ini dalam rangka memberitahu kepada masyarakat bagaimana cara berinvestasi emas yang tepat karena sekarang banyak jenis investasi," ujar Kepala Pegadaian Cabang Abepura Sambud H Tooy, di Jayapura, Kamis.
Ia menjelaskan masyarakat di Jayapura masih perlu dorongan untuk mulai berinvestasi emas karena dengan logam mulia tersebut, pemiliknya kapan pun dan dimana pun bisa menjualnya.
Selama bazar berlangsung, Pegadaian Jayapura menargetkan transaksi sebesar dua kilogram emas, dan diyakini hal tersebut bisa tercapai.
"Kalau melihat posisi harga emas sedang turun dan ini adalah kesempatan untuk masyarakat bisa membeli emas batangan secara cicil," katanya.
Sambud mengungkapkan Pegadaian juga akan memberikan berbagai promo seperti "cash back" sebesar Rp5.000/gram dan setiap pembelian 100 gram emas Pegadaian akan memberikan 1 gram emas gratis.
Selain itu, akan ada juga layanan cuci emas dan taksir emas gratis, termasuk juga batu mulia.
"Dalam bazar ini, nasabah tidak diharuskan membeli emas secara tunai, tetapi nasabah bisa membelinya secara kredit dengan syarat memberikan foto copy KTP saja," ujarnya.