Banda Aceh (ANTARA) - Persiraja Banda Aceh merekrut lima pemain tim PON Aceh untuk memperkuat klub sepak bola tersebut pada putaran kedua kompetisi BRI Liga 1 musim 2021/2022.
Presiden klub Persiraja Nazaruddin Dek Gam di Banda Aceh, Jumat, mengatakan kelima pemain tersebut sudah sepakat bergabung dengan klub yang dilatih Hendri Susilo.
"Lima pemain PON Aceh akan kami rekrut saat dibuka transfer paruh musim nanti, yakni Rizky Yusuf, Akhilul, Yasvani, Alvin Halim dan Ridha Umami. Semuanya sudah sepakat," kata Nazaruddin Dek Gam.
Anggota DPR RI yang akrab dipanggil Dek Gam tersebut mengatakan perekrutan tersebut bukan tanpa alasan. Penampilan gemilang mereka di PON XX Papua, hingga mencapai final menjadi alasan Persiraja merekrut mereka.
"Sebenarnya, kami sudah memantau pemain-pemain tim PON Aceh ini sejak masa persiapan mereka mengikuti ajang empat tahunan tersebut," kata Nazaruddin.
Menurut Nazaruddin, dari penampilan di PON XX di Provinsi Papua, mereka layak bermain di Liga 1 bersama Persiraja. Pelatih Hendri Susilo juga sudah berkomunikasi dengan Fakhri Husaini, pelatih tim PON Aceh terkait perekrutan lima pemain tersebut.
Hendri Susilo, pelatih Persiraja, mengatakan, kelima pemain tersebut direkrut karena sesuai dengan karakter dan kebutuhan tim setelah dirinya berkomunikasi dengan pelatih PON Aceh, Fakhri Husaini.
Persiraja akan menghadapi Persita Tangerang di laga pembuka putaran kedua BRI Liga 1 musim 2021/2021. Pertandingan dijadwalkan akan digelar di Magelang, Jawa Tengah, Sabtu,16 Oktober 2021.
Berita Terkait
PON XXI-Atlet panahan Papua Catur Nugroho tembus final divisi compound putra
Kamis, 12 September 2024 15:40
Binaraga Papua hanya andalkan keajaiban atlet
Minggu, 8 September 2024 19:25
Sempat protes, Sofbol Papua raih medali Perak PON XXI
Minggu, 8 September 2024 18:53
Sofbol puteri Papua masuk grand final PON XXI 2024
Sabtu, 7 September 2024 14:39
Dispora Biak beri dana hibah Rp460 juta untuk hoki
Jumat, 23 Agustus 2024 19:07
Pj Bupati Biak minta atlet hoki PON Papua jaga tradisi raih emas PON
Jumat, 23 Agustus 2024 11:19
Pj Gubernur Papua lepas 325 atlet PON XXI Aceh-Sumut
Kamis, 22 Agustus 2024 0:20
Siswa SMAN 2 Jayapura wakili Papua Tengah di PON XXI Aceh-Sumut
Selasa, 30 Juli 2024 16:34