Jayapura (ANTARA) - Penjabat Wali Kota Jayapura Chistian Sohilat menyebutkan setiap lulusan sekolah menengah kejuruan (SMK) merupakan lulusan yang siap bekerja karena selama masa pendidikan berbagai memiliki kurikulum yang fokus pada pengembangan keterampilan vokasional dan praktis.
“Sebagai lulusan SMK harus menunjukkan kemampuan kepada masyarakat kami siap bekerja,” katanya di Jayapura, Rabu, (5/3).
Menurut Chistian, sebagai alumni dari SMK pihaknya mengajak para siswa dan siswi agar terus menjauhi narkoba dan tawuran.
“Dahulukan ilmu pengetahuan sebab ilmu adalah kunci kesuksesan seseorang,” ujarnya.
Dia menjelaskan, untuk itu pihaknya juga mengajak seluruh anak-anak sekolah di Kota Jayapura agar mengenal tujuh kebiasaan anak sehat Indonesia dengan begitu generasi Papua ini akan tumbuh dan berkembang dengan baik, serta memiliki kualitas hidup yang lebih baik.
"Saya berharap SMK Negeri 3 dan SMK Negeri 9 dapat melaksanakan tujuh kebiasaan anak sehat Indonesia karena ada hal positif yang bisa diterima para siswa dan siswi,”katanya lagi.
Dia menambahkan, terkait dengan perubahan kebijakan pemerintah pusat terhadap pendidikan pihaknya berharap agar segera dilakukan penyesuaian.
“Oleh sebab itu saya harap para guru dan murid harus menguasai kebijakan tentang pendidikan yang baru ini agar SDM di Kota Jayapura tidak ketinggalan,” ujarnya.
Sekadar diketahui, sebelumnya telah dilakukan upacara bersama Penjabat Wali Kota Jayapura dengan SMK N 3 dan SMK N 9 yang dihadiri Kepala dinas pendidikan kota Jayapura, Kepala bidang, pengawas, kepala sekolah, dan guru guru bertempat halaman SMK N 3 Jayapura, Senin (3/2).