Wamena (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua Pegunungan memperkuat festival budaya secara teratur guna menarik minat kunjungan wisatawan ke daerah setempat.
Penjabat (Pj) Gubernur Papua Pegunungan Velix V Wanggai di Wamena, Kamis mengatakan selama ini wisatawan mengenal Festival Lembah Baliem sebagai destinasi wisata unggulan di Papua Pegunungan.
“Selain Festival Lembah Baliem, kami sedang mendorong Festival Rumput Mei, Noken Street Fashion termasuk akan ditambah Festival Budaya Lanny dan Festival Budaya Yahukimo,” katanya.
Menurutnya, festival ini yang sudah terjadwal baik sehingga menjadi daya tarik bagi kemajuan pariwisata di Papua Pegunungan secara umum.
“Dengan jadwal festival yang terkoneksi secara baik di Papua Pegunungan akan memudahkan wisatawan asing maupun domestik yang ingin berkunjung ke Indonesia khususnya di daerah ini untuk menyaksikan kegiatan secara paralel,” ujarnya.
Dia menjelaskan dengan berbagai kunjungan dengan catatan yang ditinggalkan dapat menjadi bahan evaluasi dalam menata kepariwisataan lebih baik ke depan.
“Seperti adanya kunjungan bapak Penjabat Gubernur Papua Ramses Limbong, dengan masukan-masukannya maka ke depan akan dievaluasi tata kelola pariwisata terutama tempat, kursi, toilet, jalan, jembatan atau secara umum infrastruktur,” katanya.
Dia menambahkan dalam mendukung sektor pariwisata maka hal utama yang tidak kalah penting adalah keamanan, ini menjadi instrumen sangat penting.
“Masyarakat harus dapat mendukung pemerintah dalam mendorong sektor pariwisata dengan terus menciptakan kedamaian di delapan kabupaten Papua Pegunungan sehingga siapa saja berani berkunjung ke sini,” ujarnya.