Wamena (ANTARA) - Pihak maskapai penerbangan penumpang udara yang beroperasi di Wamena Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua masih menunggu petunjuk teknis dari pemerintah terkait sistem normal baru yang diterapkan dalam pelayanan di masa pandemi virus corona.
Manajer Trigana Air Cabang Wamena Michael Biduri di Wamena, Rabu, mengatakan pandangan normal baru antara pelaku bisnis berbeda dengan normal baru versi pemerintah.
"Kalau dalam penerapan new normal seperti versi pemda, yang mengizinkan dalam seminggu tiga kali penerbangan atau ada tambahan penerbangan seperti sekarang, maka kami akan berjalan seperti saat ini dengan tetap menggunakan pesawat jenis ATR, karena pengertian new normal pemerintah dengan new normal pelaku bisnis itu berbeda," katanya.
Ia mengatakan jika normal baru versi pelaku bisnis adalah kembali dioperasikannya penerbangan seperti sebelum adanya wabah corona. Jika normal baru ini yang dimaksudkan untuk diterapkan maka tidak menutup kemungkinan bagi maskapai untuk mendatangkan pesawat yang lebih besar.
"Dalam new normal kalau Pemda Jayawijaya izinkan kita beroperasi seperti sedia kala (sebelum adanya corona) setiap hari, kita akan koordinasi dengan pusat untuk meminta pergerakan pesawat boeing dari Jawa dan membuat jadwal normal lagi," katanya.
Ia mengatakan normal baru yang sementara diterapkan memang tidak terlalu banyak memberikan keuntungan kepada perusahaan namun perusahaan tetap mengikuti kebijakan pemerintah untuk pencegahan corona.
Setelah pandemi corona masuk ke wilayah ini, pemerintah membatasi jam operasional seluruh pesawat penumpang yang masuk ke Jayawijaya.
Jika sebelum pandemi, maskapai Trigana beroperasi tiga kali sehari setiap selama seminggu. Tetapi dengan adanya corona, pemerintah membatasi jam operasional pesawat menjadi tiga kali dalam seminggu.
Berita Terkait
Pengelola Bandara Wamena izinkan penerbangan ekstra menjelang Natal 2022
Rabu, 7 Desember 2022 19:50
Trigana Air kembali membuka rute penerbangan Wamena-Dekai
Minggu, 5 Juni 2022 3:42
Maskapai penerbangan Trigana Wamena dukung PPKM level tiga
Selasa, 30 November 2021 14:27
Deraya Air buka penerbangan kargo barang rute Timika-Wamena
Jumat, 27 November 2020 3:06
Maskapai hentikan penerbangan penumpang ke Wamena
Kamis, 22 Oktober 2020 14:50
Penerbangan ekstra ke Jayawijaya hanya sampai 23 Agustus
Minggu, 23 Agustus 2020 18:13
BMKG Wamena: operator penerbangan perhatikan SOP cegah kecelakaan
Rabu, 29 Juli 2020 17:17
Penerbangan mengangkut penumpang tujuan ke Wamena sementara dihentikan
Senin, 27 Juli 2020 14:58