Jayapura (ANTARA) - Kesyahbandaraan dan Otoritas Pelabuhan Kelas II Jayapura, Papua mencatat penumpang mudik sejak H-15 hingga H-2 Lebaran di Jayapura sebanyak 5.358 orang.
Kepala KSOP Kelas II Jayapura Agustinus di Jayapura, Jumat, mengatakan dalam periode waktu tersebut tercatat total jumlah kedatangan dan keberangkatan di Pelabuhan Jayapura sebanyak 8.951 orang.
"Di mana jumlah penumpang yang turun di pelabuhan Jayapura hingga H-2 Lebaran sebanyak 3.593 orang dan penumpang yang naik berjumlah 5. 358 orang," katanya.
Menurut Agustinus, sementara pada puncak arus mudik atau H-15 hingga H-6 Lebaran penumpang yang turun di Pelabuhan Jayapura sebanyak 1.710 orang kemudian penumpang yang naik 2.011 orang.
Dia menjelaskan untuk penumpang yang turun di Pelabuhan Jayapura dengan periode yang sama yakni H-15 hingga H-2 Lebaran pada 2023 mengalami penurunan di mana pada 2022 penumpang yang turun sebanyak 3.758 orang sementara pada tahun ini 3.593 jiwa atau turun 4,6 persen.
Selanjutnya untuk penumpang yang naik di Pelabuhan Jayapura mengalami peningkatan di mana pada 2022 sebanyak 5.124 orang dan pada 2023 berjumlah 5.358 orang atau naik 4,2 persen.
"Sehingga total jumlah penumpang dalam periode waktu yang sama ialah pada 2022 berjumlah 8.882 orang dan 2023 sebanyak 8.941 orang atau naik 0,7 persen," ujarnya.
Dia menambahkan jumlah penumpang yang naik dan turun saat puncak arus mudik pada 14 April 2023 di Pelabuhan Jayapura sebanyak 1.653 orang.
"Di mana penumpang yang turun sebanyak 407 orang dan penumpang yang naik berjumlah 1.246 orang," katanya.
Berita Terkait
KSOP Kelas II Jayapura cek 11 kapal kelayakan angkutan Lebaran
Sabtu, 16 Maret 2024 14:39
KSOP Jayapura: Realisasi PNBP hingga Oktober 2024 mencapai Rp4,16 miliar
Kamis, 7 November 2024 2:20
Pemkab Jayapura dorong Kemenhub fungsikan tol laut di Pelabuhan Depapre
Sabtu, 21 September 2024 15:52
Pemkab Jayapura harap Kemenhub fungsikan pelabuhan peti kemas Depapre
Kamis, 19 September 2024 15:03
Pelindo beri beasiswa 10 siswa OAP berprestasi di Kota Jayapura
Kamis, 12 September 2024 23:32
PT Pelindo mulai terapkan pembayaran nontunai di Pelabuhan Jayapura
Kamis, 12 September 2024 1:12
Polresta Jayapura gagalkan pengiriman ganja lewat pelabuhan
Sabtu, 31 Agustus 2024 2:09
Bandara dan pelabuhan jadi potensi ekonomi unggulan Kabupaten Jayapura
Kamis, 1 Agustus 2024 10:21