Timika (Antara Papua) - Dinas Tenaga Kerja Transmigrasi dan Perumahan Rakyat (Disnakertrans-PR) Kabupaten Mimika Provinsi Papua menyatakan siap memediasi pengaduan karyawan PT Freeport Indonesia yang telah di-PHK.
"Kami di Disnakertrans-PR sudah menentukan sikap dan sepakat dalam persoalan PHK ini yaitu tinggal menunggu pengaduan dan siap memediasi," kata Kepala Bidang Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Disnakertrans-PR Mimika, Andarias Nau di Timika, Senin.
Andarias juga mengatakan bukan hanya memediasi pada ranah pembicaraan antara karyawan yang telah di-PHK dan manajemen Freeport melainkan juga memediasi jika persoalan PHK tersebut dibawa ke ranah hukum.
"Kembali lagi ke karyawan yang melapor. Jika ingin hal ini dibawa ke ranah hukum maka kami siap membantu," ujarnya.
Ia juga mengatakan bahwa hingga saat ini pihaknya belum menerima pengaduan terkait PHK oleh karyawan mengingat saat ini para karyawan yang telah mogok kerja selama satu bulan sejak 1-30 Mei telah melayangkan surat pemberitahuan perpanjangan mogok hingga satu bulan ke depan.
Dari sebanyak kurang lebih 3.000-an karyawan Freeport yang mogok, hingga kini tercatat lebih dari 2.000 karyawan yang telah di-PHK.
"Itu data terakhir yang kami peroleh dari manajemen Freeport. Kami sementara menunggu data terbaru jika Freeport masih melakukan PHK kepada karyawan yang mogok," tuturnya. (*)
Berita Terkait
Disdikbud: Sekolah Dasar Kepulauan Padaido/Aimando dilayani internet
Minggu, 17 November 2024 18:15
Pemkab Supiori alokasi bayar TPP ASN Rp12 miliar
Minggu, 17 November 2024 17:29
Bawaslu Supiori gunakan layanan Siwaslih percepat laporan Pilkada 2024
Minggu, 17 November 2024 13:04
Dinkes tingkatkan skrining kesehatan warga Biak mencegah TB
Minggu, 17 November 2024 13:01
Tokoh adat harap kondisi di Papua tetap damai hingga pemungutan suara
Minggu, 17 November 2024 12:06
Sertifikat tanah adat tunjukkan negara hadir di Papua
Minggu, 17 November 2024 9:37
Pemprov gandeng anak muda Papua cegah radikalisme melalui FKPT
Minggu, 17 November 2024 0:40
Pemkab hadirkan dapur sehat upaya atasi stunting Puncak Jaya
Minggu, 17 November 2024 0:37