Jakarta (ANTARA) - Para petugas berhasil memadamkan kebakaran rumah toko (ruko) di Jalan Ir. H. Juanda nomor 1A, RT 014/RW 04, Kelurahan Kebon Kelapa, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat, Kamis dini hari.
Dikutip dari akun Twitter resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta @BPBDJakarta di Jakarta, Kamis, api berhasil ditaklukkan sekitar pukul 03.11 WIB.
Sebanyak 11 unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk menjinakkan si jago merah.
Kebakaran itu sendiri pertama kali dilaporkan pada pukul 02.20 WIB.
Awalnya, pemadaman melibatkan sembilan mobil pemadam kebakaran. Namun, tak berapa lama kemudian, dua mobil tambahan datang untuk memberikan bantuan.
Belum ada korban jiwa atau luka yang dilaporkan akibat kejadian tersebut.