Wamena (ANTARA) - Personel Kepolisian Sektor (Polsek) Wamena Kota di Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua, mengantisipasi penyelundupan senjata api melalui jalan trans Papua.
Kepala Polsek Wamena Kota, AKP Agus Kuswanto, di Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Selasa, penyelundupan senjata api sudah dilakukan sejak akses kendaraan mulai melintas jalan trans Papua.
"Kalau kita lihat arus masuknya kendaraan bisa saja berpotensi terjadi penyelundupan dan itu salah satu barang terlarang yang kita cek," katanya.
Ia mengatakan semua kendaraan pelintas jalan trans Papua dari Jayapura-Yalimo-Jayawijaya akan diperiksa di Mapolsek setempat.
"Kendaraan yang datang dengan membawa barang itu kita periksa di sini, kalau ada barang ilegal berupa minuman keras maupun barang pembuat minuman keras ataupun senjata tajam kita sita di sini," katanya.
Ia memastikan saat ini kendaraan pelintas jalan trans Papua tidak begitu banyak dibandingkan pertengahan tahun lalu.
"Kalau kita lihat jumlah kendaraan dari minggu-minggu kemarin tidak terlalu banyak. Satu minggu bisa ada lima sampai tujuh kendaraan," katanya.
Berkurangnya kendaraan pengangkut sembilan bahan pokok itu diduga karena akses jalan yang belum bagus.
Berita Terkait
Satgas Pamtas galakkan patroli hindari penyelundupan senjata api dari PNG
Rabu, 24 Mei 2023 16:03
Polda Papua Barat gagalkan perdagangan ilegal senjata api dari Filipina
Selasa, 17 November 2020 17:12
Mabes Polri janji ungkap peredaran senjata api ilegal di Papua
Senin, 26 Oktober 2020 3:43
Polairud Polri bantu amankan wilayah perairan Papua cegah penyelundupan
Sabtu, 25 Januari 2020 21:48
Polda lacak dugaan penyelundupan senpi dan amunisi ke Papua
Senin, 13 Januari 2020 7:49
Lemkapi: Kasus perencanaan pembunuhan tokoh nasional bukan rekayasa
Rabu, 29 Mei 2019 16:38
Pemerintah ungkap adanya penyelundupan senjata untuk adu domba terkait pemilu
Senin, 20 Mei 2019 18:44
IDI Jayawijaya minta polisi usut tuntas pemukulan dokter RSUD Mamteng
Senin, 11 November 2024 20:34